Sering Transaksi Secara Online ? Nih, Cuma Buat Sekedar Pengingat



Hallo Sahabat !

Seberapa seringkah kamu belanja Online ? atau seberapa banyak barang yang sudah kamu jual melalui internet ?. Hadirnya wadah jual beli secara online memang sangat membantu para buyer dan seller untuk bertransaksi dengan cepat dan mudah. Tanpa harus bertatap muka, si pembeli pun bisa langsung memilih barang yang ditawarkan seller yang sudah tampil di halaman Web Jual Belinya. Selain itu, ada juga system COD, system yang mengharuskan buyer dan seller untuk bertemu guna melancarkan transaksi jual beli untuk menghindari hal yang tidak diinginkan seperti barang lecet, rusak atau palsu. Biasanya, COD ini lebih sering diaplikasikan buat mereka yang mengincar barang second/bekas.

Dengan maraknya jual beli online disaat ini, para penjahat pun memiliki celah besar untuk melakukan aksi penipuan. Tidak sedikit kasus jual beli online yang berujung menjadi kasus penipuan. Barang yang tidak sesuai pesanan sampai penjual membawa kabur uang pembeli pun semakin sering kita dengar. Kami akan berbagi sedikit tips yang berasal dari jawaban teman – teman yang sering melakukan aktifitas jual beli online.

-         Jangan terpengaruh harga murah.

Diskon memang jadi sasaran utama kita saat membeli barang, tapi didalam Praktek jual beli online hal ini sering dimanfaatkan penipu untuk menarik minat korbannya. Sebaiknya anda cari tau dulu pasaran harga untuk barang incaran anda.

-         Info seller.

Ketahui juga info seller sebelum membeli barang, karena ini begitu penting buat anda jika nantinya ada hal yang mencurigakan dari si seller online. Perhatikan mulai dari postingan, sampai alamat seller. Biasanya jika seller menjual produk baru, mereka punya toko fisik.

-         COD lebih aman.

COD memang alternative terbaik untuk anda , karena selain tidak bakal tertipu anda bisa mencoba dahulu barang yang ingin anda beli atau setidaknya bisa melihat bentuk fisiknya.
-          Website Resmi serta info web yang jelas
Jika kita ingin membeli produk yang baru, jadikan store online resmi yang jadi pilihan anda. Seperti Store online sepatu Adidas, Peter Say Denim dan masih banyak lagi, jangan lupa pilih yang region Indonesia jika anda anak Indonesia hehehe. Selain itu, jika ada website lain yang menawarkan penjualan secara online, perhatikan navigasi dari web tersebut dan info – info yang tertera ( Alamat dan contact person yang paling utama).

-         Layanan e-commerce kadang bisa lamban, silap atau tidak bertanggung jawab.

Kalau yang ini anda pasti sudah sering dengar kan ? ada yang barangnya ketukar, sampai ke tempat tujuan tapi barangnya gak lengkap, sudah berbulan – bulan gak kunjung tiba, sampai yang beli Handphone dikasih sabun -_-“.
Persaingan e-commerce kadang memunculkan sifat iri juga, bisa saja hal – hal yang terjadi diatas adalah ulah mereka yang tidak suka dengan situs e-commerce tetangga alias lagi saingan hahaha. Tapi, hal ini juga jangan anda tepiskan begitu saja karena ini juga bisa benar – benar jadi nyata dan terjadi pada anda. Perhatikan lagi toko supplier yang menjual barang di web e-commerce kesayangan anda, bisa jadi bukan salah penyedia layanan e-commerce tapi bisa jadi supplier/toko yang berjualan di web penyedia jual beli online tersebut yang nakal.


Mungkin itu saja sahabat, lebih teliti yaaaa dalam belanja online nyaaaaaa. Terima kasih sudah membaca :D 

Postingan terkait: